MGtdMWt9LWN8NaVaLWN8MqV9MDcsynIkynwbzD1c

Kembangkan Sistem Tracking Order, Adi : Elemen Penting Bagi Perusahaan Ekspedisi

BLANTERLANDINGv101
5804848353138356145

Kembangkan Sistem Tracking Order, Adi : Elemen Penting Bagi Perusahaan Ekspedisi

Form Tracking Order PTU  (Foto Dok/PTU)
Tasikmalaya, purnamatransindoutama.com - PT. Purnama Transindo Utama melakukan pengembangan sistem Tracking Order berbasis web aplikasi. Sistem Tracking Order bertujuan memudahkan para pelanggan untuk melacak kirimannya secara real time dan online tanpa perlu melakukan konfirmasi yang tidak efisien dengan pihak ekspedisi.

Plt. Direktur Utama PT. Purnama Transindo Utama Adi mengatakan, Tracking Order ini  merupakan bentuk inovasi yang menjadi elemen penting di era digital bagi perusahaan ekspedisi agar dapat mengkomunikasikan keberadaan pesanannya kepada pelanggan. Apalagi ketika dalam proses pengirimannya terjadi suatu kendala yang mengakibatkan pesanan tiba lebih lambat dari semestinya.

"Dengan adanya fitur tracking order diharapkan dapat menambah kepercayaan kepada layanan kami, karena kami percaya Customer tidak hanya memperhatikan biaya tarifnya saja, akan tetapi mereka juga mempertimbangkan dengan memperhatikan profesionalisme suatu ekspedisi. Makin profesional dan berpengalaman, maka potensi kami dilirik oleh pelanggan pun semakin tinggi ".imbuhnya

Adi juga menambahkan bahwa Sistem Tracking Order yang dibuat cara penggunaannya kurang lebih similar dengan resi pengiriman kurir sejenis lainnya. Walaupun Sistem Tracking PT. Purnama Transindo Utama belum bisa dikatakan sempurna namun, sistem ini akan terus dikembangkan sehingga user interfacenya menjadi lebih baik dikemudian hari.

"Jadi, setiap order pengiriman yang kami terima nantinya pihak pelanggan akan kami berikan Nomor Tracking Order, kemudian pelanggan bisa melacak pesanannya secara real time/online melalui website kami di tracking.purnamatransindoutama.com kemudian hanya menginput Nomor Tracking Ordernya, nanti akan tampil statusnya hingga pesanan diterima." tambahnya. (Minggu, 31/01/2021)

Laporan : Tim PTU  
Editor : Adi


TAGS
BLANTERLANDINGv101
Official Nugraha Adi Permana, S.H.×
Data Diri Anda
Data Lainnya
Kirim Pesan